Agar menabung tak cuma wacana, ikuti 3 poin ini

Sabtu, 19 Oktober 2019 | 13:27 WIB   Reporter: Tri Sulistiowati
Agar menabung tak cuma wacana, ikuti 3 poin ini

ILUSTRASI. Ilustrasi millenial mulai membiasakan diri menabung untuk mewujudkan impiannya.


Mulai menabung dari receh

Agar terbiasa menabung, Anda dapat menyimpan uang receh hasil kembalian belanjaan. Anda dapat menempatkan koin-koin tersebut dalam celengan ayam atau lainnya.

Bila, Anda gemar belanja online dapat menginvestasikan uang koin kembalian tersebut. Asal tahu saja, beberapa e-commarce memasang fitur investasi untuk uang kembalian belanjaan.

Baca Juga: Bagi yang kena PHK, begini cara kelola uang pesangon

Contohnya, Tokopedia yang menawarkan Anda untuk menginvestasikan uang kembalian belanjaan dalam investasi emas digital.  

Mike mengatakan dengan mulai menabung recehan nantinya kebiasaan menabung akan terbentuk dalam diri Anda.

Ubah mindset

Widya mengatakan Anda sebaiknya tidak lagi berpikir menabung ketika ada uang sisa di akhir bulan. Karena, kenyataannya tidak ada uang yang tersisa di dalam rekening Anda.

Jadi, mulai sekarang Anda harus menanamkan cara berpikir menabung merupakan kebutuhan pokok. Sehingga, Anda harus mengalokasikan sejumlah dana untuk menabung di awal bulan.

Mike mengatakan Anda dapat mulai menabung dari jumlah yang kecil. Sedangkan Widya mengatakan Anda dapat menyisihkan minimal 10% dari total pendapatan untuk ditabung.

Baca Juga: Milenial mau investasi, coba berinvestasi emas secara digital  

Anda dapat menempatkan dana tabungan tersebut ke dalam rekening yang terpisah dari rekening belanjaan. Opsi lainnya, Anda dapat menginvestasikan dana tersebut ke dalam reksadana.

"Dengan menempatkan dana di dalam reksadana, Anda tidak mudah untuk membelanjakannya," kata Widya. Asal tahu saja, Anda baru akan menerima dana penjualan reksadana keesokan harinya (pasca waktu transaksi).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati
Terbaru