Punya penghasilan Rp 3 juta per bulan? Ini cara daftar Traveloka Paylayter Card

Senin, 07 September 2020 | 15:10 WIB   Penulis: Virdita Ratriani
Punya penghasilan Rp 3 juta per bulan? Ini cara daftar Traveloka Paylayter Card

ILUSTRASI. Punya penghasilan Rp 3 juta per bulan? Ini cara daftar Traveloka Paylayter Card


KARTU KREDIT - Kartu kredit merupakan salah satu jenis alat transaksi yang diincar oleh banyak orang sebab memiliki sejumlah keunggulan. 

Kartu kredit menawarkan banyak promo di berbagai merchant yang dapat disesuikan dengan kebutuhan nasabah. Selain itu, ada pula promo cicilan untuk memenuhi kebutuhan pengguna. 

Tetapi, biasanya kartu kredit juga mensyaratkan minimal penghasilan bagi penggunannya. Salah satu kartu kredit yang memiliki minimal penghasilan minim adalah Traveloka Paylater Card atau kartu kredit Traveloka. 

Traveloka Paylater Card adalah kartu kredit co-branding yang diterbitkan Bank BRI untuk pengguna Traveloka dengan fitur real time transaction tracker di aplikasi Traveloka. 

PayLater Card dapat digunakan untuk bertransaksi di jutaan merchant berlogo Visa di seluruh dunia, baik online maupun offline.

Baca Juga: Traveloka meluncurkan kampanye Traveloka Clean Partners menggandeng lebih 2000 mitra

Dokumen yang diperlukan untuk daftar Traveloka Paylater Card 

Syarat pengajuan Traveloka Paylater Card adalah memiliki penghasilan minimun per bulan Rp 3.000.001 dikutip dari laman resmi BRI:

1. KTP

2. NPWP

3. Slip gaji

Baca Juga: Perluas Pemasaran, Perusahaan Asuransi Menggandeng E-Commerce

Cara ajukan Traveloka Paylater Card

1. Lengkapi formulir online pendaftaran kartu kredit BRI di website kartukredit.bri.co.id

2. Cetak file pdf yang akan kamu dapatkan setelah pengisian formulir selesai. 

3. Kurir pihak Traveloka Paylater Card akan mengambil formulir cetak yang sudah kamu bubuhkan tanda tangan. 

Untuk setiap penggunaan kelipatan Rp 100.000 akan memperoleh 5 poin Traveloka. 

Baca Juga: Penjualan produk asuransi lewat e-commerce masih potensial

Tips transaksi online Traveloka Paylater Card

Berikut tips transaksi online Traveloka Paylater Card dikutip dari laman resmi Traveloka:

1. Hubungi pusat bantuan BRI di nomor 14017/1500017 jika terdapat kendala atau notifikasi transaksi yang tidak dikenali. 

2. Jangan pernah membagikan OTP dan VCC (3 digit nomor di belakang kartu) kepada pihak lain. 

3. Bertransaksi lah di merchat/situs yang terpercaya, yang telah terdaftar di 3D Secure. 

4. Bertransaksi lah di perangkat milik pribadi dan tidak melalui jaringan Wi-Fi publik guna menghindari isu keamanan data. 

Baca Juga: Rapid test di bandara ini bisa secara drive thru, hanya 15 menit, gratis masker KN95

5. Lindungi perangkat dengan program antivirus dan antispyware terpercaya guna melindungi keamanan data kartu. 

6. Simpan buikti pembelian online sebagai referensi jika terdapat perbedaan dengan barang yang dibeli. 

7. Selalu pastikan data kamu terkini untuk memfasilitasi bantuan dan komunikasi dengan pihak penyedia kartu. 

Selanjutnya: Traveloka berikan layanan terbang fleksibel tanpa biaya tambahan

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Halaman   1 2 Tampilkan Semua
Editor: Virdita Ratriani

Terbaru