Ini 10 Tips Sebelum Membuat Kartu Kredit Pertama Terkait Perencanaan Keuangan

Kamis, 30 Mei 2024 | 13:06 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Ini 10 Tips Sebelum Membuat Kartu Kredit Pertama Terkait Perencanaan Keuangan

ILUSTRASI. Perencanaan keuangan


BANK - JAKARTA. Simak tips sebelum membuat kartu kredit pertama Anda. Transkasi keuangan semakin beragam tentu bisa memudahkan Anda

Kartu kredit yang diterbitkan sejumlah bank memudahkan nasabah melakukan transaksi keuangan dengan pembayaran di setiap bulan pada tanggal jatuh tempo.

Kartu kredit memungkinkan nasabah untuk mendapatkan berbagai keuntungan dan pembayaran biaya tahunan dan bunga 0%.

Pastinya, Anda harus berusia minimal 18 tahun untuk mengajukan kartu kredit, dan Anda harus menunjukkan bukti bahwa Anda dapat melakukan pembayaran.

Dalam kebanyakan kasus, nasabah perlu memiliki riwayat kredit yang sudah ada, tetapi beberapa kartu mahasiswa dan kartu kredit yang dijamin (secured card) dirancang untuk individu yang baru memulai dengan kredit.

Baca Juga: Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM Mandiri bagi Pengguna Livin by Mandiri

Tips sebelum membuat kartu kredit pertama

Pelonggaran Kebijakan Kartu Kredit Diperpanjang

Ketahui fungsi utama kartu kredit yang dapat menjadi peritmbangan Anda.

  • Alat Pembayaran: Kartu kredit berfungsi sebagai alat pembayaran yang praktis dan diterima secara luas, baik di toko fisik maupun online.
  • Pinjaman Jangka Pendek: Kartu kredit memberikan fasilitas pinjaman jangka pendek kepada pemegang kartu.
  • Pengelolaan Keuangan: Dengan kartu kredit, pengguna dapat mengatur dan melacak pengeluaran mereka.
  • Keamanan: Kartu kredit menawarkan lapisan perlindungan tambahan terhadap penipuan dan pencurian.
  • Fasilitas Cicilan: Banyak bank menawarkan program cicilan dengan bunga rendah atau tanpa bunga untuk pembelian tertentu.
  • Program Reward dan Cashback: Kartu kredit sering kali dilengkapi dengan program reward yang memberikan poin, cashback, atau diskon khusus kepada pengguna berdasarkan transaksi yang mereka lakukan.
  • Akses ke Layanan dan Penawaran Khusus: Pemegang kartu kredit sering kali mendapatkan akses ke penawaran eksklusif, seperti diskon di restoran, hotel, atau tempat hiburan tertentu, serta kesempatan untuk mengikuti promosi atau acara khusus yang diadakan oleh bank.

Saat tertarik dengan kartu kredit yang dijamin untuk membangun riwayat kredit, Anda harus memberikan setoran jaminan. Saat Anda mengajukan kartu kredit pertama, Anda mungkin ingin memeriksa apakah penerbit kartu kredit kemungkinan besar akan menyetujuinya.

Anda mungkin juga ingin membandingkan tingkat hadiah yang bisa Anda peroleh dari pembelian yang memenuhi syarat. Ketika Anda mulai membangun kredit, carilah kartu yang membutuhkan sedikit atau tidak ada riwayat kredit. 

Kartu kredit pertama mungkin adalah kartu kredit yang dijamin atau kartu kredit yang memiliki kemudahan dalam pembayaran dan tingkat bunga hingga skema denda.

Untuk itu, simak tips sebelum membuat kartu kredit pertama Anda, dilansir dari laman Discover.com.

Baca Juga: Cara Bayar Tagihan Kartu Kredit BCA lewat ATM hingga myBCA

1. Pahami Kebutuhan

Pastikan Anda memahami tujuan dalam membuat kartu kredit, seperti apakah Anda membutuhkannya untuk keperluan sehari-hari, perjalanan, atau untuk membangun riwayat kredit.

2. Pelajari Jenis Kartu Kredit

Ada berbagai jenis kartu kredit yang menawarkan berbagai keuntungan seperti cashback, poin rewards, atau mil perjalanan. Pilih yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda.

3. Periksa Riwayat Kredit

Pastikan Anda memiliki riwayat kredit yang baik, karena ini akan mempengaruhi persetujuan aplikasi kartu kredit Anda dan menentukan suku bunga serta limit kredit yang akan Anda dapatkan.

4. Bandingkan Penawaran Kartu Kredit

Anda dapat membandingkan berbagai penawaran dari bank atau lembaga keuangan yang berbeda. Perhatikan suku bunga, biaya tahunan, biaya keterlambatan pembayaran, dan keuntungan lainnya.

5. Pahami Syarat dan Ketentuan

Anda bisa membaca dengan seksama syarat dan ketentuan kartu kredit, termasuk biaya tambahan, suku bunga, dan cara perhitungan bunga. Selain itu, pahami juga besaran denda keterlambatan yang dijatuhkan kepada nasabah.

6. Hitung Kemampuan Pembayaran

Pastikan Anda mampu membayar tagihan kartu kredit setiap bulan untuk menghindari bunga tinggi dan denda keterlambatan. Jangan hanya membayar jumlah minimum, karena ini bisa membuat utang Anda menumpuk.

7. Siapkan Dokumen yang Diperlukan

Pastikan Anda memenuhi persyaratan dokumen yang biasanya dibutuhkan untuk pengajuan kartu kredit, seperti KTP, NPWP, slip gaji, atau bukti penghasilan lainnya.

8. Cek Limit Kredit

Pilih kartu kredit dengan limit yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan Anda. Limit yang terlalu tinggi bisa menggoda Anda untuk berbelanja di luar kemampuan.

9. Program Loyalty atau Rewards

Apabila Anda sering berbelanja di tempat tertentu atau sering melakukan perjalanan, pilih kartu kredit yang menawarkan program loyalty atau rewards yang menguntungkan untuk Anda.

10. Jangan Terlalu Banyak Mengajukan Kartu Kredit

Pastikan Anda jangan terlalu banyak mengajukan kartu kredit dalam waktu singkat dapat berdampak negatif pada skor kredit. Pilih kartu yang benar-benar Anda butuhkan dan ajukan dengan bijak.

Demikian informasi terkait tips sebelum mengajukan kartu kredit pertama Anda sesuai dengan kebutuhan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru