Panduan Cara Bayar Shopee Paylater Sebelum Jatuh Tempo, Pengguna Wajib Cek

Sabtu, 26 Agustus 2023 | 12:15 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Panduan Cara Bayar Shopee Paylater Sebelum Jatuh Tempo, Pengguna Wajib Cek


TIPS & TRIK - JAKARTA. Inilah cara bayar Shopee Paylater melalui ATM BRI, BCA, hingga Indomaret. Pengguna Shopeepay later tentu tidak asing dengan fitur cicilan dari marketplace ini

Shopee PayLater merupakan salah satu metode pembayaran dalam bentuk pinjaman dengan bunga kecil sesuai dengan tenor dari 1 hingga 12 bulan. 

Adapun, pembayaran dan tagihan Shopee PayLater mirip seperti kartu kredit dengan bentuk cicilan.

Pengguna aktif Shopee Paylater yang berbelanja dengan metode pembayaran ini wajib bayar sesuai tenggat waktu.

Baca Juga: Simak Daftar Kode Virtual Account BCA untuk Shopee, DANA, GoPay, hingga OVO

Cara bayar Shopee Paylater

Tentu, untuk membayar tagihan sesuai dengan periode cicilan yang terdapat pada menut Shopee Paylater.   Perlu diingat, bagi nasabah BRI, BCA, Mandiri, Alfamart, dan Indomaret wajib catat nomor virtual account berikut.

Pastikan pengguna sudah mengetahui cara mendapatkan nomor virtual Account Shopee Paylater. Keuntungan dalam membayar Shopee Paylater sebelum jatuh tempo tentu untuk menghindari penalti denda sebesar 5%.

Nantinya pengguna akan mendapatkan nomor virtual sesuai dengan bank tujuan pembayaran. Sebelum membayar Shopee Paylater pastikan sudah mencatat nomor virtual tersebut.

Berikut adalah tahapan dan cara bayar Shopee Paylater melalui ATM Bank hingga Indomaret.

Baca Juga: Cara Transfer SeaBank ke DANA dan Sebaliknya dalam 2 Tahapan

Cara bayar Shopee Paylater lewat ATM BRI

Nah, bagi nasabah BRI bisa ikuti cara bayar Shopee Paylater lewat ATM BRI dengan praktis.

  1. Datang ke ATM BRI Terdekat.
  2. Masukkan Kartu ATM.
  3. Pilih Bahasa Indonesia.
  4. Masukkan PIN ATM.
  5. Buka Menu Lainnya.
  6. Klik Menu Pembayaran/Pembelian.
  7. Klik BRIVA.
  8. Masukkan Nomor Virtual Account Shopee Paylater.
  9. Konfirmasi Data Tagihan Shopee Paylater.
  10. Tunggu pembayaran Shopee Paylater berhasil.​

Cara bayar Shopee Paylater lewat ATM BCA

Kemudian, ada cara cek Shopee Paylater lewat ATM BCA berikut yang bisa digunakan nasabah BCA.

  1. Kunjungi ATM BCA
  2. Masukkan kartu ATM BCA.
  3. Masukkan PIN ATM BCA.
  4. Pilih Menu Transaksi Lainnya.
  5. Masukkan Nomor Virtual Account BCA Shopee Paylater.
  6. Konfirmasi Data Tagihan Shopee Paylater.
  7. Tunggu pembayaran Shopee Paylater berhasil.

Cara bayar Shopee Paylater lewat ATM Mandiri

Berikutnya, bagi nasabah Bank Mandiri bisa ikuti cara bayar Shopee Paylater lewat ATM Mandiri dengan mudah.

  1. Datang ke ATM Mandiri terdekat
  2. Masukkan kartu ATM Mandiri.
  3. Masukkan PIN ATM Mandiri.
  4. Klik Beli/Bayar.
  5. Klik Menu lainnya.
  6. Pilih Lainnya.
  7. Klik Multipayment.
  8. Masukkan Kode Perusahaan 89608.
  9. Klik Benar.
  10. Masukkan Kode bayar virtual account mandiri.
  11. Klik Benar.
  12. Tekan 1 dan Ya.
  13. Klik Benar.
  14. Tunggu pembayaran Shopee Paylater berhasil.

Cara bayar Shopee Paylater lewat Indomaret dan Alfamart

Berikut langkah-langkah atau cara bayar Shopee PayLater di Indomaret atau Alfamart.

  1. Buka aplikasi Shopee.
  2. Pilih menu Saya.
  3. Pilih SPayLater.
  4. Klik Bayar Sekarang
  5. Pilih Metode Pembayaran.
  6. Pilih Indomaret atau Alfamart.
  7. Klik Konfirmasi.
  8. Klik Bayar Sekarang.
  9. Salin atau catat Kode Pembayaran.
  10. Kunjungi Indomaret atau Alfamart terdekat.
  11. Tunjukkan kode ke kasir.
  12. Selesaikan pembayaran.

Setiap pengguna pastikan tagihan sudah berhasil terbayar pada menu Shopee Paylater.

Itulah cara bayar Shopee Paylater lewat ATM BCA sampai Indomaret makin praktis dan aman bagi pengguna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru