Biar kekinian, bayar belanjaan pakai QR Go Mobile CIMB Niaga

Kamis, 09 Januari 2020 | 13:15 WIB   Reporter: Tri Sulistiowati
Biar kekinian, bayar belanjaan pakai QR Go Mobile CIMB Niaga

ILUSTRASI. Model membuka fitur-fitur yang ada dalam layanan The New Go Mobile dari Bank CIMB Niaga?saat peluncuran di Jakarta.


FINTECH - JAKARTA. Anda bayar belanjaan masih pakai uang cash atau kartu debit, duh gak kekinian banget sih. Sekarang itu trendnya Anda bayar belanjaan pakai QR Go Mobile CIMB Niaga.

Nasabah CIMB Niaga pasti sudah tahu fitur pembayaran ini. Namun untuk Anda yang belum familiar QR merupakan salah satu fitur dari aplikasi Go Mobile.

Baca Juga: MobilePanin bisa transfer ke rekening internasional, ini caranya

Fitur QR melayani pembayaran tagihan belanja online dan offline. Dengan fitur ini Anda tidak perlu membuka dompet untuk mencari kartu debit atau uang tunai.

Fitur ini juga bisa jadi solusi untuk Anda yang lagi hangout tapi dompet ketinggalan. Anda tetap bisa membayar tagihan tanpa perlu pusing  minta bantuan teman.

Ada syaratnya bila Anda ingin menggunakan fitur ini yakni Anda wajib aktivasi aplikasi Go Mobile. Selain itu, Anda harus terdaftar menjadi nasabah CIMB Niaga.

Sekedar info, Go Mobile merupakan aplikasi financial technology besutan bank CIMB Niaga.

Setelah Anda sudah memenuhi syarat di atas barulah bisa bertransaksi menggunakan QR. Namun, sebelumnya Anda baca panduan penggunaannya berikut ini agar tidak bingung.

  • Anda buka aplikasi Go Mobile yang sudah terpasang di dalam smartphone. Anda masukkan user id untuk login ke dalam akun Go Mobile.
  • Layar ponsel pun akan menampilkan halaman menu utama Go Mobile. Anda ketuk menu "QR" yang berada di pojok kanan bawah halaman.
  • Selanjutnya, Anda ketuk menu "Scan" dan layar ponsel akan mengaktifkan kamera belakang ponsel. Kemudian, Anda pindai kode QR tagihan.
  • Anda masukkan nomor pin Go Mobile. Layar ponsel akan menampilkan halaman notifikasi transaksi sukses.

Pembayaran menggunakan QR juga bisa Anda lakukan di toko offline caranya.

Baca Juga: Lebih praktis, buka rekening baru BTN bisa lewat aplikasi

  • Anda login ke dalam akun Go Mobile dan ketuk menu "QR". Lalu, Anda ketuk scan dan pindai kode QR yang diberikan oleh kasir toko.
  • Dalam sekejap, sistem GO Mobile akan menyelesaikan tagihan belanjaan Anda.

Mudah sekalikan, Anda tidak perlu berlama-lama di depan kasir untuk menunggu uang kembalian. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati
Terbaru