5 Cara Pilih Asuransi Kesehatan Anak Terbaik

Jumat, 01 Juli 2022 | 16:27 WIB   Penulis: Virdita Ratriani
5 Cara Pilih Asuransi Kesehatan Anak Terbaik


ASURANSI -Jakarta. Biaya pengobatan untuk anak tentu bukanlah hal yang murah. Meski tidak mengharapkan anak sakit, namun orang tua sebaiknya perlu memikirkan asuransi kesehatan anak. 

Apabila  sudah memiliki asuransi kesehatan keluarga, Anda bisa menyertakan anak dalam satu polis asuransi yang sama. 

Sehingga, Anda tidak perlu lagi membeli dua polis asuransi yang berbeda dengan manfaat serupa. Tetapi, adanya perbedaan antara kebutuhan orang dewasa dan anak-anak, Anda perlu lebih selektif lagi ketika memilih asuransi kesehatan anak.

Baca Juga: OJK Cabut Sanksi Pembatasan Kegiatan Usaha Asuransi Sarana Lindung Upaya

Cara memilih asuransi kesehatan anak terbaik 

Dirangkum dari keterangan resmi Lifepal, Benny Fajarai, Co-Founder dari Lifepal memberikan tips atau cara memilih asuransi kesehatan anak terbaik:

1. Manfaat pertanggungan sesuai kebutuhan anak

Pastikan bahwa manfaat yang diberikan untuk anak sudah sesuai dengan kebutuhan untuk anak, seperti imunisasi atau vaksinasi, hingga pemeliharaan kesehatan mata dan gigi di samping jaminan santunan rawat jalan dan rawat inap.

2. Sistem klaim cashless

Pilih asuransi kesehatan untuk anak dengan sistem pembayaran cashless sehingga Anda tidak perlu dipusingkan dengan sistem penggantian biaya rumah sakit.

Baca Juga: Dukung Industri Halal, LPEI Salurkan Pembiayaan Ekspor UKM Berskema Syariah Rp 12,2 T

3. Jaringan dan kualitas rumah sakit

Perhatikan jaringan rumah sakit rekanan pada asuransi kesehatan yang akan dipilih. Pastikan asuransi yang dipilih memiliki jaringan rumah sakit yang memberikan pelayanan khusus untuk anak. 

Khususnya jaringan rumah sakit ibu dan anak atau RSIA di kota besar, misalnya seperti RSIA Jakarta, di Bekasi, di Bandung, di Surabaya, dan lain sebagainya.

Perhatikan juga seperti apa kualitas dan fasilitas di rumah sakit rekanan asuransi yang akan dipilih. Pasalnya, kebutuhan fasilitas untuk anak berbeda dengan fasilitas kesehatan untuk orang dewasa. 

Baca Juga: Malaikat Investor Penyelamat WanaArtha Life Tak Kunjung Terlihat

4. Premi asuransi kesehatan untuk anak sesuai kemampuan finansial

Pastikan premi yang dipilih sesuai dengan kemampuan finansial. Utamakan untuk mendapatkan rawat inap jika memang belum bisa memproteksi hingga rawat jalan.

5. Bedakan antara asuransi kesehatan dan pendidikan anak

Perlu diingat bahwa asuransi kesehatan dan pendidikan anak berbeda satu sama lain. Asuransi pendidikan lebih menitikberatkan pada asuransi jiwa dan investasi.

Sedangkan kesehatan anak merupakan asuransi murni yang memberikan proteksi terhadap kesehatan anak. Oleh karena itu, ada baiknya pilih yang benar-benar Anda butuhkan. 

Demikian cara memilih asuransi kesehatan anak terbaik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Virdita Ratriani

Terbaru