Mau cari token dan listrik gratis dari PLN untuk Mei? Simak caranya!

Sabtu, 09 Mei 2020 | 03:52 WIB   Reporter: Hasbi Maulana
Mau cari token dan listrik gratis dari PLN untuk Mei? Simak caranya!

ILUSTRASI. Penghuni Rumah Susun Karet Tengsin, Jakarta mengisi token listrik prabaya. KONTAN/Carolus Agus Waluyo


LISTRIK GRATIS PLN - JAKARTA. Masuk Bulan Mei, PLN masih memberikan token listrik gratis bagi pelanggan daya 450 VA prabayar dan tagihan listrik gratis bagi pelanggan 450 VA pasca bayar.

PLN juga masih menyediakan token listrik diskon 50% bagi pelanggan 900 VA subsidi prabayar dan diskon listrik 50% bagi pelanggan 900VA subsidi pascabayar.

Kebijakan listrik gratis tersebut bertujuan meringankan beban pelanggan dari dampak ekonomi dari virus corona (Covid-19). Kebijakan listrik gratis dari PLN (termasuk token gratis) akan berlaku untuk periode April, Mei, dan Juni 2020.

Baca Juga: Token dan listrik gratis dari PLN untuk Mei, caranya mudah, kok!

Bagi pelanggan PLN listrik prabayar, layanan gratis dan diskon listrik bisa didapatkan dengan dua langkah mudah, yakni lewat situs web www.pln.co.id dan WhatsApp ke nomor 08122-123-123 (listrik gratis PLN).

Anda masih bingung cara akses token listrik gratis PLN? Jangan khawatir, berikut cara mendapatkan token listrik gratis via website PLN atau PLN online, seperti dikutip dari Instagram resmi PLN, Selasa (7/4/2020):

  1. Pelanggan dapat mengakses website resmi pln di www.pln.co.id 
  2. Masukan ID pelanggan atau nomor meteran pada kolom pencarian & identitas pelanggan yang tampil pada layar 
  3. Token listrik gratis akan tampil pada kolom keterangan 
  4. Setelah token listrik gratis berhasil didapatkan, pelanggan dapat memasukkan angka tersebut ke kWh meter
  5. Kompensasi listrik gratis atau diskon diterima pelanggan dalam bentuk token yang akan diberikan setiap bulan pada bulan April, Mei, dan Juni 2020. 

Cara mendapatkan token listrik gratis lewat WhatsApp >>>

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Terbaru