IHSG naik, ini rekomendasi saham Jumat (5/2) dari analis Artha & Binaartha

Jumat, 05 Februari 2021 | 05:05 WIB   Reporter: Dityasa H. Forddanta
IHSG naik, ini rekomendasi saham Jumat (5/2) dari analis Artha & Binaartha


-

JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat pada akhir perdagangan Kamis (4/2). Pasca penguatan IHSG, analis rekomendasikan sejumlah saham yang patut dicermati untuk perdagangan Jumat (5/2).

IHSG pada Kamis kemarin naik tipis 29,47 poin atau 0,48% ke 6.107,21. Sebanyak 205 saham naik, 265 saham turun dan 168 saham stagnan. Enam sektor saham menguat, menopang kenaikan IHSG. Sedangkan empat sektor saham lainnya masuk zona merah.

Sektor-sektor saham dengan kenaikan terbesar adalah sektor industri dasar yang naik 2,11%, sektor infrastruktur naik 0,96% dan sektor keuangan naik 0,81%.

Sedangkan sektor-sektor dengan pelemahan terdalam adalah sektor konstruksi yang melemah 0,66%, sektor consumer goods turun 0,47% dan sektor perdagangan turun 0,46%

Baca Juga: IHSG menguat 0,48% ke 6.107 pada Kamis (4/2), asing catat net buy Rp 609,12 miliar

Investor asing mencatatkan penjualan bersih Rp 609,12 miliar di seluruh pasar.

Dennies Christoper Jordan, analis Artha Sekuritas menjelaskan, ekspektasi pertumbuhan domestik bruto (PDB) periode 2020 yang lebih baik mendorong penguatan indeks.

Namun, sejauh ini baru sentimen tersebut yang menjadi alasan IHSG bergerak. "Secara sentimen masih minim, sehingga meski hari ini diperkirakan kembali menguat, namun dalam rentang yang terbatas," ujarnya, Kamis (4/2).

Secara teknikal bahkan ada kemungkinan IHSG mengalami koreksi jangka pendek. Kemungkinan ini mengacu pada indikator stochastic yang semakin menyempit.

Baca Juga: IHSG menguat, asing memburu saham-saham ini pada perdagangan Kamis (4/2)

Editor: Adi Wikanto

Terbaru