Cara Top Up OVO Lewat Aplikasi BSI Mobile, Sudah Bisa?

Kamis, 11 Juli 2024 | 16:19 WIB   Penulis: Ryan Suherlan
Cara Top Up OVO Lewat Aplikasi BSI Mobile, Sudah Bisa?

ILUSTRASI. Model menunjukkan aplikasi OVO pada acara Kampanye Offline Top Up OVO di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Selasa (23/8/2022). OVO mengajak musisi Kaka Slank dan Bimbim Slank untuk memberikan edukasi mengenai inkluisi keuangan melalui layanan isi saldo OVO yang kini bisa dilakukan secara offline di mana saja lebih dari 8 juta titik se-Indonesia. Tribunnews/Jeprima


OVO - Cara top up OVO atau mengisi saldo bisa dilakukan dengan mudah lewat aplikasi BSI Mobile. Top up OVO lewat BSI Mobile menjadi salah satu cara yang bisa dilakukan bagi nasabah Bank Syariah Indonesia (BSI) sekaligus pengguna OVO.

Melansir dari website OVO, OVO merupakan aplikasi uang elektronik yang memudahkan pengguna untuk berbagai transaksi online.

Melalui aplikasi OVO anda bisa memanfaatkan fitur-fitur yang disediakan seperti membayar tagihan listrik, pulsa , internet da n lain sebagainya.

Baca Juga: Rekomendasi Wisata Kuliner di Bima NTB yang Menarik Untuk Dicoba, Apa Saja?

Tidak hanya itu anda juga bisa berdonasi dan berinvetasi melalui aplikasi OVO. 

Di Indonesia saat ini juga sudah banyak beberapa toko atau restoran yang telah menyediakan metode pembayaran menggunakan OVO.

Selain itu, jika mengupgrade akun ke OVO Premier anda bisa melakukan transfer saldo OVO ke rekening bank dan sesama pengguna.

Cara mengisi atau top up saldo OVO juga terbilang mudah. Anda bisa melakukanya dengan berbagai macam cara, salah satunya menggunakan BSI Mobile dan BSI Net bagi anda nasabah BSI.

Baca Juga: Deretan Top Skor Copa America 2024, Lautaro Martinez yang Terbanyak

BSI Mobile merupakan layanan mobile banking, sedangkan BSI Net adalah layanan internet banking melalui website. Keduanya merupakan layanan yang disediakan Bank Syariah Indonesia.

Lantas, bagaimana cara mengisi saldo OVO melalui BSI Mobile dan BSI Net?

Berikut langkah-langkah cara mengisi saldo OVO melalui aplikasi BSI Mobile dan BSI Net:

Cara Isi Saldo OVO melalui BSI Mobile

1. Buka aplikasi BSI Mobile
2. Pilih Topup eWallet
3. Pilih OVO
4. Input nomor hp yang didaftarkan di akun OVO
5. Input nominal top up dan PIN, lalu konfirmasi transaksi
6. Saldo OVO berhasil diisi

Baca Juga: Rekomendasi Wisata Kuliner di Ciamis yang Khas dan Patut Dicoba, Apa Saja?

Cara Isi Saldo OVO melalui BSI Net

1. Masuk ke BSI Net atau klik: https://bsinet.bankbsi.co.id/cms 
2. Pilih menu pembelian
3. Pilih nomer rekening
4. Pilih jenis pembelian topup eWallet
5. Pilih top up OVO lalu klik tombol verifikasi
6. Input nomor hp yang didaftarkan di akun OVO
7. Input nominal yang akan diisi
8. Input pin otorisasi
9. Saldo OVO telah berhasil diisi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ryan Suherlan
Terbaru