Mengenal seluk-beluk arus kas

Selasa, 05 Juli 2016 | 10:10 WIB   Reporter: Francisca Bertha Vistika
Mengenal seluk-beluk arus kas


JAKARTA. Anda yang rajin membaca KONTAN pasti sudah akrab dengan istilah arus kas, atau istilah bekennya cash flow. Sederhananya, cash flow adalah catatan keuangan yang isinya seputar pendapatan dan pengeluaran.

Cash flow merupakan salah satu hal yang penting dalam menyusun perencanaan keuangan. Setiap orang dituntut harus bisa mengelola arus kas keuangannya dengan baik agar rencana-rencana keuangannya bisa terwujud.

Bila arus kas tidak dikelola dengan baik, maka orang tersebut bisa mengalami masalah keuangan. Asal tahu saja, banyak orang yang mengalami masalah keuangan lantaran tidak bisa mengelola arus kas dengan baik. Banyak pula orang yang sulit keluar dari masalah keuangan tersebut.

Sejatinya, mengelola arus kas dengan baik itu tidak ribet, kok. Perencana keuangan menyebut, arus kas bisa dikatakan dikelola dengan baik bila seseorang bisa menjaga agar pendapatan yang ia terima berimbang dengan pengeluarannya.

Perlu dicatat, pengeluaran di sini bukan cuma sekadar memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, lo. Anda juga perlu memperhitungkan perlindungan alias proteksi untuk diri Anda dan keluarga. “Serta dapat merencanakan masa depan sehingga kehidupan di masa mendatang terjamin,” kata Budi Raharjo, perencana keuangan dan Direktur OneShildt Financial Planning. Lebih baik lagi jika dari penerimaannya setiap bulan, orang tersebut juga bisa memenuhi gaya hidupnya.

Cuma, memang tidak semua orang bisa mengelola cash flow dengan baik. Anda mungkin sering mendengar orang yang merasa pendapatan bulanannya kurang, sehingga ia kesulitan memenuhi kebutuhan hidup. Banyak juga orang yang merasa pendapatannya sangat pas-pasan, sehingga tidak memiliki duit lebih untuk menabung, apalagi untuk proteksi dan investasi.

Padahal, dalam perencanaan keuangan, idealnya setiap orang memiliki simpanan untuk dana darurat, proteksi sekaligus investasi untuk kebutuhan keuangan di masa depan. Bila unsur tersebut tidak terpenuhi, bisa dikatakan arus kas orang tersebut bermasalah.

Apa yang bisa dilakukan bila cash flow bermasalah? Simak terus ulasannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Harris Hadinata

Terbaru