Ini 5 Jenis Rekening Tabungan Bank untuk Literasi Keuangan Anak

Selasa, 28 Mei 2024 | 12:48 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Ini 5 Jenis Rekening Tabungan Bank untuk Literasi Keuangan Anak

ILUSTRASI. Ini 5 Jenis Rekening Tabungan Bank untuk Anak Sebagai Sarana Literasi Keuangan. KONTAN/Muradi/2018/07/30


BANK - JAKARTA. Simak daftar jenis tabungan bank untuk anak yang bisa menjadi pilihan. Kini dunia perbankan di Indonesia memiliki program tabungan khusus untuk anak.

Program tabungan ini tentu berbeda dengan tabungan yang ditujukan oleh lapisan masyarakat pengusaha maupun pekerja.

Rekenin tabungan bank memiliki mekanisme yang berbeda sehingga cocok untuk mengenalkan anak tentang uang.

Dengan nemiliki rekening bank juga mengajarkan anak-anak bahwa mereka tidak harus menghabiskan uang hanya karena dimemilikinya.

Baca Juga: Panduan Buka Rekening Tahapan BCA Xpresi dan Persyaratan Terbaru 2024

Ilustrasi menabung

Dengan menabung sebagian atau seluruh uang yang mereka terima, mereka dapat meningkatkan tabungan dan mencapai tujuan keuangan yang lebih besar.

Ada beberapa manfaat memiliki tabungan bank untuk anak-anak, dilansir dari laman Alliant Credit Union.

  • Membantu Memahami Pentingnya Menabung
  • Mendorong Penetapan dan Pencapaian Tujuan Keuangan
  • Menanamkan Nilai Uang
  • Mendorong Tanggung Jawab Keuangan
  • Mengajarkan Pelajaran dalam Penganggaran dan Pelacakan Keuangan
  • Membiasakan Diri dengan Aktivitas Perbankan
  • Memperkenalkan Investasi.

Baca Juga: Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM Mandiri bagi Pengguna Livin by Mandiri

Berikut ini beberapa jenis tabungan untuk Anak yang bisa dicoba dan tersedia di Indonesia, dirangkum dari berbagai laman.

1. Tabungan BRI Junio

Pelayanan nasabah BRI

BRI memiliki tabungan bernama BRI Junio untuk beberapa kategori umur.

Usia Nasabah 0 s.d 12 Tahun

Orang tua memiliki rekening Tabungan BRI BritAma/Simpedes. Bagi orang tua yang belum memiliki rekening di BRI bisa mengikuti panduan di bawah ini.

  • Mengisi form aplikasi pembukaan rekening
  • Kartu Keluarga/Akte Kelahiran
  • Setoran awal sebesar Rp100.000.
  • Fotocopy NPWP
  • Dilakukan AFT dari rekening Orang Tua

Usia Nasabah > 12 s.d 17 Tahun

  • Mengisi form aplikasi pembukaan rekening.
  • Identitas Diri.
  • WNI menggunakan Kartu Pelajar
  • Setoran awal sebesar Rp150.000.
  • Pembukaan Rekening dengan Kartu Pelajar dilengkapi dengan Fotokopi KTP Orang Tua dan Surat Pernyataan dari Orang Tua.

Untuk informasi lebih lanjut Anda bisa mengujungi cabang BRI terdekat.

2. CIMB SimPel

Peningkatan pengalaman pelanggan CIMB Niaga

Calon nasabah bisa membuka Tabungan SimPel melalui sekolah atau Cabang/Digital Lounge CIMB Niaga.

Syarat pembukaan rekening SimPel CIMB

  • Data identitas diri (e-KTP) Orang Tua/Wali.
  • Data identias Anak: Kartu Keluarga/Kartu Identitas Anak/Kartu Pelajar
  • Mengisi formulir pembukaan rekening
  • Kamu langsung bisa menabung dengan minimum setoran awal:
  • Rp5.000 untuk Tabungan SimPel
  • Rp1.000 untuk Tabungan iB SimPel.

Setelah pembukaan rekening selesai, Anda akan menerima Kartu Debit SimPel dan bisa digunakan untuk bertransaksi.

3. BCA SimPel

Kartu Debit BCA

Kemudian, ada juga tabungan SimPel BCA yang mudah diakses dengan 3 kategori usia

Perorangan belum dewasa yang diwakili oleh orang tua (< 12 tahun)

  • Kartu identitas orang tua
  • NPWP orang tua
  • Akte Kelahiran Anak/Kartu Keluarga/Kartu Identitas Anak

Perorangan belum dewasa yang diwakili oleh wali (< 12 tahun)

  • Kartu identitas dan NPWP wali
  • Surat Penetapan Pengangkatan Wali dari Pengadilan Negeri.

Perorangan belum dewasa yang tidak diwakili (12- <17 tahun)

  • Kartu identitas
  • Kartu Identitas Anak, untuk WNI
  • Kartu identitas dan NPWP orang tua
  • Surat Pernyataan orang tua.

4. MayBank SuperKidz

Pelayanan nasabah Maybank Indonesia

Program dari MayBank ini khusus untuk Anak-anak di bawah 17 tahun

Syarat buka rekening tabungan

  • Setoran awal sebesar Rp100.000.
  • Lengkapi formulir pembukaan rekening dan pernyataan operasi Maybank Tabungan SuperKidz di kantor cabang
  • Lampirkan bukti identitas orang tua yang valid
  • Berlaku untuk anak-anak < 17 tahun dengan bukti paspor anak atau akta kelahiran.

5. BNI Taplus Anak

BNI Taplus

BNI Taplus Anak menjadi salah satu jenis rekening tabungan yang diperuntukkan bagi Anak usia 0 sampai dengan 17 tahun. Transaksi sendiri di ATM dan belanja di toko menggunakan kartu debit/ATM dengan limit Rp500.000 per hari.

Orang tua tetap dapat memantau transaksi Anak karena ada notifikasi SMS yang akan dikirimkan ke HP orangtua hingga bebas biaya pengelolaan rekening.

Persyaratan buka rekening BNI Taplus Anak

  • Anak: Isi Formulir Aplikasi Data Nasabah (CIF) Perorangan dan Formulir Pembukaan Rekening yang ditandatangani oleh anak/orangtua dan Identitas Diri Kartu Keluarga dan melampirkan foto copy-nya.
  • Orang tua: Isi Formulir Persetujuan Pembukaan Rekening dan Pelaksanaan Transaksi yang ditandatangani oleh orangtua. Bawa bukti Identitas Diri KTP-elektronik/KTP-el orangtua, dan melampirkan foto copy.

Pertimbangkan untuk memanfaatkan kesempatan ini untuk menyiapkan rencana tabungan. Anda bisa mendorong anak untuk mengalihkan sebagian kecil dari uang saku mingguan mereka ke rekening tabungan secara otomatis.

Banyak anak akan terkejut melihat seberapa cepat rekening tabungan mereka bertambah dengan usaha yang minimal.

Itulah beberapa jenis tabungan anak yang bisa Anda manfaatkan untuk mengenalkan terhadap uang sejak dini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru